Masa Depan Cerah


Kerja keras merupakan syarat mutlak untuk menjadi orang sukses. Lihatlah perjalanan tokoh-tokoh dunia yang terkenal pantang menyerah dalam menggapai apa yang ingin mereka wujudkan. Warisan karya-karya besar pun mereka persembahkan sebagai hasil karya nyata untuk menopang perkembangan peradaban dunia ini.

Sebut saja Wright Brothers yang tak kenal lelah berupaya untuk menciptakan dan menerbangkan pesawat terbang. Berkali-kali mereka gagal bahkan harus jatuh tersungkur menaruhkan nyawanya. Namun keyakinan akan suatu keberhasilan  membuat mereka kembali bangun dan meneruskan maha karyanya. Tidak sia-sia, mereka akhirnya berhasil memberikan sumbangan terbesar bagi perkembangan peradaban manusia di bumi ini. Wright Brothers patut bersyukur karena warisannya telah mendapatkan imbalan yang sempurna. Lihatlah perkembangan dan peranan pesawat terbang masa kini, sangat mengagumkan. Bagaimana dengan kita, mau dimana kemana jejak langkah hidup kita?

Hidup adalah pilihan, mau kemana kita langkahkan kaki ini? Begitu banyak pilihan hidup di sekitar kita. Peluang untuk meningkatkan kualitas hidup begitu terbuka lebar. Siapkah anda untuk memilih salah satu diantara yang banyak tersebut secara tepat? menjadi tentara????....kenapa tidak?

            Di jaman keemasannya, menjadi suatu kebanggan tertentu apabila seseorang dapat bergabung dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) sang pengawal tanah air tercinta. Seiring bergulirnya waktu, kini pilihan untuk masuk TNI tersebut dianggap sebagai pilihan yang kontroversial. Kesuksesan, kemapanan dan kualitas hidup di luar TNI mejadi salah satu alasan utama kenapa orang ogah menjadi tentara. “Kalau bisa dapat uang tanpa harus jungkir balik dan merayap dulu, kenapa harus melakukannya?….”suatu kenyataan yang kurang enak di dengar tentunya.

Semuanya kembali lagi kepada pribadi masing-masing, sesuai pesan di awal bahwa “Hidup itu adalah Pilihan”.

Bagi anda yang telah menjatuhkan pilihannya kepada TNI saya ucapkan selamat, suatu kebanggaan bisa berbagi dengan anda. Jiwa cinta tanah air dan berani membela Bangsa merupakan cerminan kesuksesan anda di masa depan.

Sukses di masa depan? ya, anda sedang menuju kesana. Menjadi bagian dari TNI merupakan suatu kebanggaan yang tidak ada bandingannya. Mitos bahwa prajurit TNI itu tidak bisa sukses dalam hal kesejahteraan pun sekarang mulai terbantahkan dan mendapatkan angin setelah adanya remunerasi dari Pemerintah. Jadi sebenarnya anda telah tepat mengambil suatu keputusan demi masa depan yang cerah dengan cara bergabung dengan TNI.

Tidak bisa dipandang sebelah mata lagi karier di militer merupakan jejak langkah yang sangat menjanjikan baik dari sisi profesi, karier bahkan kesejahteraan. Kehidupan yang penuh kedisplinan dan kewibawaan akan menjadi tolak ukur dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara. Tidak bisa dipungkiri bahwa keberadaan sosok tentara di tengah-tengah masyarakat masih menjadi sosok idaman dan panutan. Jadi tunggu apalagi, inilah saat yang tepat!!!!

0 comments:

Post a Comment

Terima Kasih Ps Frens komentarmu sangat berarti bagi kemajuan dan keselamatan Penerbangan Indonesia."shArE aND think IT diFFerent"

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More